rajabacklink
Nyeri Akibat Pekerjaan Sehari-hari, Tennis Elbow Salah Satunya

Nyeri Akibat Pekerjaan Sehari-hari, Tennis Elbow Salah Satunya

19 Des 2019
948x
Ditulis oleh : Admin

Ada kalanya rasa nyeri merupakan sinyal dari adanya penyakit yang bersarang di dalam tubuh. Akan tetapi, ada kalanya juga rasa nyeri timbul akibat kebiasaan sehari-hari yang tidak tepat. Biasanya nyeri tersebut timbul akibat saraf yang digunakan secara repetitif. Akibatnya, saraf menjadi terjepit.

Cara menghindarinya adalah dengan melakukan relaksasi jika sudah menggunakan saraf secara repetitif. Misalnya, ketika seseorang memiliki pekerjaan mengetik, maka relaksasi harus dilakukan setelah setengah jam atau satu jam mengetik. Posisi tangan saat bekerja juga menentukan. Idealnya, posisi tangan berada di bawah dada. Hindari juga posisi tangan yang kaku.

Beberapa kebiasaan lain yang tanpa sadar menimbulkan nyeri adalah membawa tas dengan cara yang salah dan terlalu banyak duduk. Sementara nyeri yang banyak dikeluhkan akibat pekerjaan sehari-hari misalnya adalah tennis elbow.

Tennis elbow merupakan nyeri dan peradangan yang terjadi pada sendi di area sisi luar siku. Kondisi itu terjadi akibat tekanan yang berlebihan pada otot dan jarihgan ikat yang menghubungkan otot dengan tulang (tendon) di lengan bawah sekitar siku. Penderita tennis elbow merasakan nyeri saat meluruskan lengan yang bisa menjalar dari siku hingga ke lengan bawah.

Pada kebanyakan kejadian, tennis elbow dapat diatasi tanpa adanya mesti melakukan operasi. Penderita dianjurkan mengendurkan otot dan tendon di area siku serta mengompres bagian yang terasa sakit atau nyeri dengan menggunakan kantong es untuk meredakan nyeri dan peradangan. Dokter juga dapat meresepkan obat.

Jika tidak berhasil, dokter akan menyarankan pasien menjalani fisioterapi. Ada pula beberapa pilihan terapi lain yang akan disarankan dokter sesuai dengan derajat nyeri yang dirasakan pasien.

Berita Terkait
Baca Juga:
Garasi Rumah untuk Usaha Bengkel Sepeda Motor, Kenapa Tidak!

Garasi Rumah untuk Usaha Bengkel Sepeda Motor, Kenapa Tidak!

Tips      

10 Maret 2022 | 1889


Pengguna sepeda motor dari hari ke hari semakin banyak, tentu saja kita akan berfikir ini adalah kesempatan baik dan salah satu peluang bisnis untuk buka usaha bengkel sepeda motor. ...

Segera Rutin Konsumsi Buah Ini, Insyallah Sel Kanker Perlahan Mati Tanpa Harus Kemoterapi

Segera Rutin Konsumsi Buah Ini, Insyallah Sel Kanker Perlahan Mati Tanpa Harus Kemoterapi

Kesehatan      

3 Mei 2022 | 658


Pada kesempatan kali ini, ada informasi bagi Anda yang ingin menjaga kesehatan dan mencegah berbagai macam penyakit kronis sejak dini. Seperti halnya penyakit kronis kanker. Kanker ...

Yuk Kenali Meningitis, Penyakit yang Membuat Glen Fredly Meninggal Dunia

Yuk Kenali Meningitis, Penyakit yang Membuat Glen Fredly Meninggal Dunia

Hiburan      

10 Apr 2020 | 1635


Berita duka hadir dari ranah entertainmen tanah air. Musisi Glenn Fredly mengeluarkan nafas terakhirnya Rabu, 8 April 2020 lalu. Rekan seprofesinya, Armand Maulana, mengatakan Glenn menutup ...

Contek 3 Gaya Jilbab Kekinian ala Nissa Sabyan

Contek 3 Gaya Jilbab Kekinian ala Nissa Sabyan

Fashion      

3 Maret 2020 | 1615


Lantunan shalawat dengan suara merdunya menjadikan personanya dicintai dan diidolakan beragam golongan. Dengan Nagita Slavina dalam video yang dibagikannya lewat website berbagi video, ...

Waspada Demam Berdarah Dengue

Waspada Demam Berdarah Dengue

Kesehatan      

19 Des 2019 | 998


Nyamuk adalah salah satu makhluk kecil ciptaan Allah swt. Namun, hewan kecil ini punya suatu kelebihan sehingga Allah swt menyebutnya di dalam Alquran. Hal ini dapat dibuktikan dengan ilmu ...

Doa Berbuka Puasa Sesuai Ajaran Rasulullah

Doa Berbuka Puasa Sesuai Ajaran Rasulullah

Tips      

23 Maret 2023 | 534


Berikut ini bacaan doa buka puasa bulan Ramadhan sesuai sunnah yang berbunyi Dzahabaz Zhama’u Wabtallatil ‘Uruqu dan seterusnya. Doa ini merupakan ajaran Nabi Muhammad Saw. ...