RajaKomen
Jelang Parade MotoGP, Begini Arus Lalu Lintas Kawasan Bundaran HI

Jelang Parade MotoGP, Begini Arus Lalu Lintas Kawasan Bundaran HI

16 Maret 2022
1078x
Ditulis oleh : Admin

Arus lalu lintas di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, ramai lancar menjelang pelaksanaan parade MotoGP, Rabu (16/3/2022).

Menurut pantauan Kompas.com, sekitar pukul 09.30 WIB, sejumlah kendaraan roda dua maupun roda empat masih banyak melintas di kawasan Bundaran HI, baik dari arah Istana Negara maupun sebaliknya.

Bus transjakarta pun tampak beroperasi normal dan berlalu-lalang mengangkut penumpang di kawasan Thamrin.

Hingga kini, belum ada penutupan arus lalu lintas di Jalan MH Thamrin dari arah Medan Merdeka menuju kawasan Bundaran HI.

Untuk diketahui, pemerintah menggelar parade MotoGP Jakarta pada hari ini sebagai bentuk promosi sekaligus menyambut perhelatan MotoGP Indonesia 2022.

Dalam parade ini, sejumlah pebalap ternama yang bertanding di ajang MotoGP akan berkendara atau riding bersama.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menjelaskan, nantinya para pebalap bersama pihak-pihak terkait akan berkonvoi dari Istana Merdeka menuju Hotel Kempinski, Bundaran HI, Jakarta Pusat, pada pukul 10.00 WIB.

“Pelaksanaan acara parade MotoGP akan dilaksanakan 16 Maret 2022, mulai pukul 10.00 WIB sampai pukul 11.00 WIB,” ujar Sambodo, Rabu.

Adapun rute yang akan dilewati rombongan adalah kawasan Medan Merdeka dan Jalan MH Thamrin mengarah ke Bundaran HI.

Presiden Joko Widodo yang sebelumnya dijadwalkan ikut dalam parade dipastikan batal riding bersama para pebalap dari Istana menuju Hotel Kempinski.

Menurut Sambodo, Presiden hanya akan melepas rombongan para pebalap berangkat dari Istana Merdeka menuju Hotel Kempinski.

“Jadi dari 20 pebalap ini akan memulai paradenya, rangkaian acaranya dari Istana Merdeka sampai Hotel Kempinski,” kata Sambodo.

“Pak Jokowi hanya melepas saja di Istana,” sambungnya.

Setelah serangkaian seremoni di Jakarta, pada pebalap itu diketahui bakal langsung bertolak menuju Lombok untuk bersiap mengikuti ajang MotoGP Indonesia.

Rangkaian MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika dijadwalkan berlangsung mula 18-20 Maret mendatang.(dbs)

Baca Juga:
Menyarankan Masyarakat Ibadah di Rumah Saja, Ketua Satgas IDI: Masjidil Haram Saja Ditutup

Menyarankan Masyarakat Ibadah di Rumah Saja, Ketua Satgas IDI: Masjidil Haram Saja Ditutup

Tips      

9 Jul 2021 | 1423


DATA Kementerian Kesehatan (Kemenkes) terkait dengan angka positif harian per 8 Juli 2021 menyatakan, terjadi penambahan kasus sebanyak 38.391 kasus. Dengan begitu totalnya 2.417.788 kasus ...

Awas! Minuman Ini Memicu Serangan Jantung Mendadak

Awas! Minuman Ini Memicu Serangan Jantung Mendadak

Kesehatan      

2 Feb 2022 | 823


Serangan jantung yang ditandai dengan keringat dingin dan nyeri tajam di dada, dipahami secara luas sebagai akibat dari pilihan gaya hidup yang buruk, yang secara progresif dapat ...

Tamansari Ngayogyakarta dan Sumur Gumuling, Tempat Wisata Bersejarah di Kota Yogyakarta

Tamansari Ngayogyakarta dan Sumur Gumuling, Tempat Wisata Bersejarah di Kota Yogyakarta

Wisata      

20 Jan 2020 | 1868


Tamansari adalah salah satu bangunan bersejarah di kompleks Keraton Yogyakarta yang mempunyai arti "taman yang indah". Tamansari didirikan oleh Sri Sultan Hamengku Bowono I secara ...

Mau Top Up Free Fire Gampang Banget Disini Saja

Mau Top Up Free Fire Gampang Banget Disini Saja

Gadget      

14 Jul 2020 | 1758


Game yang satu ini memang menarik perhatian banyak orang terutama gamers dari berbagai kalangan. Tidak hanya para gamers yang professional, tetapi juga para gamers amatir juga tertarik ...

Bagaimana Cara Agar Kita Hidup Bahagia?

Bagaimana Cara Agar Kita Hidup Bahagia?

Tips      

1 Des 2024 | 323


Untuk hidup bahagia fokuslah pada hal-hal positif, jalani hidup dengan syukur dan bangun hubungan yang sehat. Temukan passion, atasi tantangan dengan sikap optimis, dan luangkan waktu untuk ...

Jangan Mencari yang Sempurna karena Engkau Akan Kehilangan yang Terbaik

Jangan Mencari yang Sempurna karena Engkau Akan Kehilangan yang Terbaik

Tips      

1 Jun 2024 | 643


Sepasang suami istri sedang makan malam, sang istri membuka pembicaraan. Istri : “Suamiku sayang, bolehkah aku usul ???” Suami : “Boleh istriku sayang, silahkan !!! ...