rajapress
Resep Membuat Pisang Crispy yang Enak dan Menggugah Selera Rasa

Resep Membuat Pisang Crispy yang Enak dan Menggugah Selera Rasa

15 Jan 2020
2300x
Ditulis oleh : Admin

Banyak manfaat sekaligus cara penyajian buah pisang. Dimakan begitu saja, sudah nikmat. Disajikan sebagai camilan yang diolah dengan cara tradisional ataupun dengan olahan modern, pisang tetaplah enak!

Pisang adalah buah yang umum dan mudah ditemui di negara tropis. Ada banyak jenis pisang seperti pisang ambon, pisang tanduk, pisang rajabulu, pisang nangka, pisang kepok, dan lain-lain.

Pisang kaya gizi. Beberapa literasi menyebutkan bahwa pisang mengandung kalium untuk menguatkan sistem kardiovaskular, potasium untuk memasok elektrolit, serta vitamin B6 yang membantu mengatasi masalah sulit tidur dan menenangkan hati.

Pisang juga bermanfaat untuk mencegah penurunan kemampuan penglihatan, menyehatkan kulit, serta mencegah sembelit.

Di antara sekian banyak manfaat pisang, hal yang juga membuat banyak orang menggemarinya adalah dapat disajikan dengan beragam olahan. Olahan dasar dan konvensional yang sudah digemari sejak generasi dahulu adalah dengan cara dikukus dan digoreng.

Seiring beijalannya waktu, sajian pisang pun mengikuti tren yang semakin modem. Bisa ditambah meises cokelat, keju parut, gula palem, krim dan selai aneka rasa, bahkan boba sekalipun. Olahan modem itu disajikan dalam bentuk pisang goreng tepung dengan aneka topping, bolu pisang, pisang bolen, dan sebagainya. Salah satu diantara sekian banyak adalah Pisang Crispy.

Anda ingin membuat pisang crispy di rumah? Mudah kok, berikut cara membuatnya.

Bahan:

- 5 buah pisang tanduk yang matang

- 300 gram tepung terigu

- 200 ml air

- 200 ml santan

- 200 gram mentega

- 75 gram gula

- 3 butir telur

 

Cara Pembuatan:

1. Campurkan semua bahan sampai tercampur rata.

2. Masukkan pisang yang sudah dipotong dalam ukuran sedang ke dalam adonan.

3. Panaskan minyak dengan api besar, lalu masukkan potongan pisang yang sudah tercampur adonan.

4. Goreng sampai warnanya kecokelatan. Bila minyak sudah terlalu panas, api bisa dikecilkan.

5. Sajikan pisang crispy selagi hangat, bisa ditambahkan dengan pilihan topping yang disukai.

Baca Juga:
Cek Disini Saja, Cara Beli Mobil Bekas untuk Pemula

Cek Disini Saja, Cara Beli Mobil Bekas untuk Pemula

Tips      

27 Jul 2022 | 1229


Zaman sudah semakin canggih dan semua aktivitas sudah bisa dilakukan secara online, berbagai kesibukan sangat padat dan semua tentunya harus ditunjang dengan adanya sarana transportasi. ...

Akun Media Sosial Apa Saja yang Aman untuk Anak-Anak?

Akun Media Sosial Apa Saja yang Aman untuk Anak-Anak?

Tips      

27 Maret 2025 | 238


Dalam era digital saat ini, sosial media telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari. Banyak anak-anak yang tertarik untuk memiliki akun sosmed dalam upaya untuk terhubung ...

Snowceline Luxuries

Snowceline Luxuries: Perpaduan Fashion Musim Dingin, Pilihan Warna Elegan, dan Koleksi Branded yang Autentik

Fashion      

25 Des 2025 | 160


Fashion musim dingin selalu memiliki daya tarik tersendiri. Selain berfungsi melindungi tubuh dari suhu rendah, winter fashion juga menjadi simbol gaya, status, dan karakter seseorang. Di ...

pesantren al-masoem

Sistem Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA Islam Al Masoem Bandung

Pendidikan      

10 Jul 2024 | 578


SMA Islam Al Masoem di Bandung dikenal sebagai salah satu SMA boarding yang memiliki konsep pesantren modern. Salah satu hal yang membuat SMA Islam Al Masoem di Bandung menjadi pilihan ...

Membangun Brand Awareness Digital untuk Memperluas Jangkauan dan Kepercayaan Merek

Membangun Brand Awareness Digital untuk Memperluas Jangkauan dan Kepercayaan Merek

Tips      

21 Des 2025 | 29


Perkembangan dunia digital telah mengubah cara konsumen mengenal dan menilai sebuah merek. Saat ini, calon pelanggan tidak lagi menunggu promosi secara langsung, melainkan aktif mencari ...

Buah Naga Merah, Solusi Untuk Mengobati Sembelit Dengan Cepat

Buah Naga Merah, Solusi Untuk Mengobati Sembelit Dengan Cepat

Herbal      

11 Des 2019 | 1568


Anda pernah mengalami sembelit, atau saat ini sedang sembelit? Tak perlu khawatir, karena saat ini sudah ada solusi ampuh untuk mengobati sembelit dengan cepat dan aman. Sembelit atau yang ...