MU
Jadilah Guru MUKIDI, Menyenangkan, Unik, Kreatif, Inovatif, Demokratis, dan Inspiratif

Jadilah Guru MUKIDI, Menyenangkan, Unik, Kreatif, Inovatif, Demokratis, dan Inspiratif

18 Jan 2020
2468x
Ditulis oleh : Admin

Pemerintah memegang peranan kunci untuk lahirnya pendidikan berkualitas. Pendidikan tidak lepas dari politik, bahkan dapat dikatakan segala kebijakan, baik nasional maupun lokal, tentang pendidikan pada dasarnya merupakan keputusan politik (Levin, 1997 dalam Dedi Supriadi, 2003:4). Dalam memenangi persaingan global perlu upaya kerja keras dari pemerintah untuk mewujudkannya.

Salah satu kunci keberhasilan pendidikan terletak pada keberadaan guru yang profesional dan berkualitas. Saat ini tuntutan masyarakat atas kualitas dan profesionalisme guru cukup kuat, sejalan kesadaran masyarakat akan arti penting pendidikan. Hal ini perlu disikapi secara positif oleh guru untuk terus meningkatkan kualitas diri.

Sejalan dengan itu, Kemendikbud mengusung program guru pembelajar sebab pada dasarnya pengembangan keprofesionalan harus berawal dari guru sendiri. Oleh karena itu, perlu ada kesadaran diri bahwa selama ini guru masih banyak kekurangan diri.

Kurikulum boleh silih berganti, tetapi yang lebih penting dari itu bagaimana guru sebagai pelaksana kurikulum mampu meracik proses pembelajaran di kelas melalui model-model pembelajaran aktif, inovatif, kreatif, efektif, dan menyenangkan. Berkaitan dengan itu, salah satu model pembelajaran yang tren di kalangan guru adalah pembelajaran yang menyenangkan, unik, kreatif, inovatif, demokratis, dan inspiratif atau disingkat "MUKIDI”.

Menyenangkan maksudnya guru mestinya belajar dari filosofi Taman Siswa yang diusung Ki Hajar Dewantara bahwa sekolah seperti taman yang menyenangkan bagi para siswanya. Guru harus mampu menciptakan pembelajaran yang menyenangkan bagi peserta didik. Unik maksudnya guru tidak perlu terpenjara oleh teori pembelajaran yang sudah ada. Guru justru harus mampu menciptakan teori pembelajaran yang baru dan unik sesuai dengan situasi serta karakter peserta didiknya.

Sementara yang dimaksud dengan pembelajaran kreatif adalah guru harus kaya akan kreativitas dalam menunaikan tugas serta kewajibannya sebagai pendidik. Guru berperan sebagai pelaksana dan pengembang kurikulum di sekolah. Inovatif maksudnya guru selalu berupaya menciptakan ide-ide baru sebagai hasil inovasi intelektualnya dalam kegiatan pembelajaran.

Model pembelajaran yang demokratis maksudnya guru harus mendudukkan siswa bukan hanya sebagai objek, lebih dari itu seharusnya siswa ditempatkan sebagai subjek dalam pembelajaran. Dengan cara seperti itu, pembelajaran berpusat pada siswa. Pembelajaran yang demokratis akan terlaksana jika pribadi guru bersikap egaliter, mengembangkan kesetaraan antara siswa dan guru sesuai dengan tugas serta fungsinya masing-masing.

Inspiratif artinya guru tidak hanya harus dapat mengajar, tetapi dia juga mesti bisa menjadi sumber inspirasi buat siswanya. Guru inspiratif adalah guru yang memberikan stimulus mental kepada siswa sehingga akan memberikan dampak lebih kuat terhadap pemahaman siswa karena semakin banyak emosi positif yang dirasakan siswa pada saat kegiatan pembelajaran.

Dari semua itu tidak kalah pentingnya, guru harus menjalin komunikasi yang baik dengan peserta didik, bangunlah jembatan hati antara guru dan siswa didiknya. Bila komunikasi sudah terjalin dengan baik akan memungkinkankan terwujudnya pembelajaran yang baik dan berkualitas. Semoga!

Baca Juga:
Cek Disini Saja, Cara Beli Mobil Bekas untuk Pemula

Cek Disini Saja, Cara Beli Mobil Bekas untuk Pemula

Tips      

27 Jul 2022 | 1229


Zaman sudah semakin canggih dan semua aktivitas sudah bisa dilakukan secara online, berbagai kesibukan sangat padat dan semua tentunya harus ditunjang dengan adanya sarana transportasi. ...

Tips Bangun Kepercayaan Konsumen Memakai Sosial Media

Tips Bangun Kepercayaan Konsumen Memakai Sosial Media

Tips      

23 Jul 2024 | 579


Dalam era digital seperti sekarang ini, kepercayaan konsumen merupakan aset berharga bagi setiap bisnis yang ingin bertahan. Sosial media telah menjadi alat yang sangat efektif dalam ...

Mitos dan Fakta Seputar Jasa Sebar Link

Mitos dan Fakta Seputar Jasa Sebar Link

Tips      

22 Apr 2025 | 321


Dalam era digital sekarang ini, pemasaran online semakin berkembang dan menjadi bagian penting dalam strategi bisnis. Salah satu metode yang mulai populer adalah jasa sebar link. Namun, di ...

Viral

Meningkatkan Visibilitas Bisnis Anda dengan Jasa Viral dari Rajakomen.com Melalui Strategi Viral di Media Sosial

Tips      

15 Mei 2025 | 390


Dalam era digital saat ini, setiap bisnis, baik kecil maupun besar, harus memiliki kehadiran yang kuat di media sosial. Pentingnya platform-platform ini tak hanya sebagai sarana komunikasi, ...

Manfaat Promosi untuk Usaha yang Harus Kamu Pahami untuk Bisnis

Manfaat Promosi untuk Usaha yang Harus Kamu Pahami untuk Bisnis

Tips      

14 Jun 2024 | 584


Promosi adalah salah satu strategi yang vital dalam memasarkan sebuah bisnis. Dengan melakukan promosi secara efektif, sebuah usaha dapat menjangkau lebih banyak konsumen potensial sehingga ...

Tampil Stylish Dengan Gaya Berpakaian Vintage

Tampil Stylish Dengan Gaya Berpakaian Vintage

Fashion      

9 Jan 2020 | 1571


Kadangkala kita suka dibuat bimbang ingin tampil dengan busana seperti apa jika ingin jalan-jalan keluar rumah ataupun hangout kumpul bareng dengan teman? Dan kebanyakan style berpakaian ...