rajapress
Tiga Tingkatan Orang yang Sabar

Tiga Tingkatan Orang yang Sabar

21 Agu 2021
1748x
Ditulis oleh : Admin

Orang-orang yang sabar (Ash-Shabirin) merupakan salah satu karakter penghuni surga. Sabar artinya adalah menahan diri untuk menjalankan perintah Allah dan meninggalkan larangan-Nya serta tabah menghadapi ujian di atas jalannya.

Para ulama membagi sabar menjadi tiga tingkatan , yakni tingkat pertama sabar dalam ketaatan, tingkatan kedua sabar terhadap maksiat dan tingkatan ketiga sabar terhadap musibah. Ustadz Halim Tri Hantoro, SPdi, yang juga pengajar di IAIN Surakarta, dalam salah satu ceramahnya menguraikan tingkatan sabar tersebut sebagai berikut:

1. Tingkatan sabar yang pertama: Sabar dalam ketaatan.

Sabar dalam ketaatan ini adalah tingkatan sabar yang paling tinggi, kenapa? Karena kebanyakan tabiat nafsu manusia itu tidak menyukai ketaatan dan lebih cenderung kepada kemungkaran.

Maka, untuk melakukan ketaatan diperlukan kemauan yang sangat kuat, melewati jalan-jalan yang dipenuhi dengan onak dan duri, ranjau dan segala sesuatu yang bisa menghalanginya dari ketaatan.

Sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:

حَفَّتِ الْجَنَّةُ بِالْمَكَارِهِ

“Dan jalan menuju surga itu dipenuhi dengan sesuatu yang tidak kita senangi.” (HR. Muslim)

2. Tingkatan sabar yang kedua: Sabar terhadap maksiat.

Bentuk sabar ini jauh lebih ringan jika dibandingkan dengan bentuk sabar yang pertama, karena meninggalkan sesuatu yang dilarang jauh lebih ringan dari pada mengerjakan sesuatu yang diperintah. Juga, rata-rata manusia itu merasa risih dengan keburukan.

Contohnya banyak. Orang bisa bersabar untuk tidak berzina, akan tetapi tidak bisa bersabar untuk selalu mengerjakan shalat berjamaah di masjid.

Sebaliknya, kebanyakan orang sangat sulit dan tidak bisa bersabar untuk meninggalkan ghibah (membicarakan kejelekan orang lain), akan tetapi sangat bisa dan sabar kalau diperintahkan untuk berbuat baik kepada orang lain. Contoh-contoh seperti ini sangat banyak dalam kehidupan sehari-hari.

3. Tingkatan sabar yang ketiga: Sabar terhadap musibah.

Ini adalah bentuk sabar yang paling ringan, karena musibah itu terjadi tanpa ia kehendaki dan datang menimpa begitu saja, artinya dia bersabar atau tidak bersabar sesuatu itu sudah terjadi. Akan tetapi walaupun begitu, masih banyak dari kaum muslimin yang tidak bisa sabar ketika tertimpa musibah.

Allah subhanahu wa ta’ala berfirman:

وَلَنَبلُوَنّكُم بِشَىءٍ مِنَ الخَوفِ وَالجُوعِ وَنَقصٍ مِنَ الأموَالِ وَالأَنفُسِ وَالثّمَراتِ وَبَشِرِ الصّابِرينَ

“Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.” (QS. Al Baqarah: 155)

Dalam hadis Ummu Salamah disebutkan bahwasanya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

إِذَا أَصَابَتْ ‌أَحَدَكُمْ ‌مُصِيبَةٌ فَلْيَقُلْ: إِنَّا لِلَّهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ، اللَّهُمَّ عِنْدَكَ أَحْتَسِبُ مُصِيبَتِي، فَآجِرْنِي فِيهَا، وَأَبْدِلْ لِي بِهَا خَيْرًا مِنْهَا.

“Jika di antara kalian tertimpa musibah, hendaknya berkata: ‘Sesunggunya kami milik Allah dan sesunguhnya kami akan kembali pada-Nya, Ya Allah saya hanya mencari pahala dari musibah ini di sisi-Mu, maka berikanlah kepada-ku pahala itu, dan gantikanlah aku dengan sesuatu yang lebih baik dari musibah ini.” (HR. Abu Daud)

(hajinews)

Berita Terkait
Baca Juga:
Sentimen

Studi Kasus: Transformasi Brand Melalui Pendekatan Analisis Sentimen Modern

Teknologi      

27 Apr 2025 | 167


Dalam era digital yang semakin maju, brand harus mampu beradaptasi dengan cepat untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen. Salah satu pendekatan yang semakin populer dalam strategi ...

Tren Pomadic Belum Berakhir

Tren Pomadic Belum Berakhir

Fashion      

22 Des 2019 | 1474


Seperti busana atau make up, tren juga dikenal dalam dunia penataan rambut. Meski banyak juga orang yang menata rambut berdasarkan bentuk wajah yang dimiliki, tak sedikit pula yang ...

promosi alat olahraga

Menjaga Kebugaran dengan Pakaian dan Alat Olahraga dari Toko Terpercaya

Bisnis      

8 Jun 2025 | 312


Pakaian olahraga menjadi bagian penting dalam rutinitas kebugaran kita. Tidak hanya memberikan kenyamanan saat beraktivitas, tetapi juga berpengaruh terhadap performa olahraga yang kita ...

REVOLUSI SOUND SYSTEM MASJID

REVOLUSI SOUND SYSTEM MASJID

Teknologi      

12 Agu 2024 | 639


Indonesia adalah negara dengan jumlah penduduk muslim terbesar di dunia. Imbasnya menurut Dewan Masjid Indonesia terdapat kurang lebih 1 juta masjid yang tersebar di seluruh Indonesia. ...

pesantren al-masoem

Kegiatan Spiritual Retreat untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Siswa di SMA Islam Al Masoem Bandung

Pendidikan      

9 Jul 2024 | 581


SMA Islam Al Masoem Bandung merupakan salah satu SMA boarding di Bandung yang dikenal dengan pendekatan pesantren modern. Dalam rangka untuk membentuk pribadi siswa yang berakhlak mulia ...

Tryout Online CPNS Khusus Formasi Hukum: Tes TWK dan TIU Terupdate

Tryout Online CPNS Khusus Formasi Hukum: Tes TWK dan TIU Terupdate

Pendidikan      

11 Mei 2025 | 288


Dalam menghadapi seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), persiapan yang matang sangat diperlukan, terutama bagi mereka yang mendaftar pada formasi hukum. Salah satu cara yang paling ...