RajaKomen
Perlu Tahu! 8 Kriteria Orang Tidak Boleh Vaksin Booster

Perlu Tahu! 8 Kriteria Orang Tidak Boleh Vaksin Booster

14 Jan 2022
1087x
Ditulis oleh : Admin

Program vaksin booster ata vaksin dosis ketiga akan dimulai untuk masyarakat umum. Diketahui bahwa vaksin booster akan diberikan secara gratis kepada seluruh masyarakat Indonesia yang berusia 18 tahun ke atas dan telah melakukan vaksinasi dosis kedua dalam jangka waktu 6 bulan. Lantas, apa kriteria orang tidak boleh vaksin booster?

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin telah mengumumkan program vaksin booster dimulai pada Rabu, 12 Januari 2022. Pada bulan Januari 2022 ini, pemerintah telah menyasar 21 juta vaksin booster pada 224 kabupaten dan kota. Vaksin booster akan diberikan kepada kabupaten/kota yang telah memenuhi 70 persen untuk vaksin dosis pertama dan 60 persen untuk vaksin dosis kedua. Simak berikut kriteria orang tidak boleh vaksin booster.

Vaksin booster ini diprioritaskan kepada orang lanjut usia (lansia), orang dengan riwayat penyakit atau komorbid dan orang gangguan imun atau autoimun. Namun ada beberapa kriteria orang tidak boleh vaksin booster atas dasar keamanan.

Berikut ini adalah kriteria orang tidak boleh vaksin booster Covid-19 yang perlu untuk diketahui.

  1. Orang dengan suhu 37,5 derajat celcius ke atas. Vaksinasi akan ditunda terlebih dahulu hingga memenuhi suhu normal.
  2. Orang dengan tekanan darah lebih dari 140/90 mmHg. Pengukuran tekanan darah akan diulang dalam jangka waktu 5 hingga 10 menit. Jika tekanan darah masih tinggi, vaksinasi terpaksa harus ditunda.
  3. Ibu hamil yang memiliki keluhan maupun tanda preeklamsia serta ibu hamil yang memiliki usia kehamilan kurang dari 13 minggu.
  4. Orang dengan gangguan pembekuan darah, kelainan darah, defisiensi imun, penerima transfusi darah yang sedang dalam tahap pengobatan. Vaksinasi akan ditunda dan langsung dirujuk ke rumah sakit.
  5. Orang yang mengidap penyakit autoimun. Jika penyakit terkontrol, maka vaksin dapat diberikan.
  6. Orang yang sedang dalam pengobatan seperti kemoterapi dan kortikosteroid.
  7. Orang yang memiliki penyakit asma berat dan dalam keadaan sesak, langsung dirujuk ke rumah sakit.
  8. Orang yang mengidap penyakit komorbid yang tidak terkontrol seperti hati, jantung, diabetes, HIV, hipertiroid, dan ginjal kronis.

Demikian adalah informasi singkat mengenai vaksinasi booster Covid-19 gratis beserta aturan terhadap kriteria orang yang tidak boleh vaksin booster. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat

Berita Terkait
Baca Juga:
Mengejutkam! 1,6 Juta PNS Terancam Dirumahkan

Mengejutkam! 1,6 Juta PNS Terancam Dirumahkan

Tips      

21 Des 2021 | 1500


Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Tjahjo Kumolo mengatakan bahwa jumlah PNS saat ini sebanyak 4.081.824. Sebanyak 1.569.636 di antaranya adalah tenaga ...

Akibat Puasa Jadi Banyak Keputihan?

Akibat Puasa Jadi Banyak Keputihan?

Kesehatan      

27 Jan 2020 | 1682


Istilah keputihan dipakai untuk menggambarkan cairan yang bukan darah yang keluar dari vagina (alat kelamin wanita). Dalam keadaan normal, cairan pada vagina selalu ada sebagai hasil ...

Bagaimana Cara Memulihkan Website dari Efek Google Panda

Bagaimana Cara Memulihkan Website dari Efek Google Panda

Tips      

23 Jul 2024 | 498


Saat ini, memiliki website yang ramai pengunjung merupakan salah satu kunci utama untuk kesuksesan bisnis online. Namun, bagi para pemilik website, algoritma Google Panda dapat menjadi ...

promosi jual sambal

Meningkatkan Penjualan Bumbu Masak Instan Melalui Jasa Promosi yang Efektif

Bisnis      

8 Jun 2025 | 293


Di era digital seperti sekarang ini, strategi pemasaran menjadi satu hal yang sangat penting bagi setiap pelaku bisnis, termasuk dalam industri kuliner. Salah satu produk yang terus ...

cetak stiker bandung

Cetak Stiker Bandung, Fasilitas Lengkap dan Proses Cepat

Tips      

12 Nov 2025 | 56


Dalam dunia bisnis modern, kemasan dan tampilan produk memegang peran penting. Tidak hanya sekadar pelindung barang, kemasan kini juga menjadi media komunikasi visual yang merepersentasikan ...

pesanten Al Masoem Bandung

Boarding School di Bandung: Sekolah Islam Unggulan SMP dan SMA Islam Al Masoem

Pendidikan      

15 Agu 2024 | 936


Boarding school di Bandung semakin diminati sebagai pilihan pendidikan unggulan bagi anak-anak. Salah satu sekolah Islam terkemuka di Bandung adalah SMP dan SMA Islam Al Masoem. Dengan ...